Kondisi
Geografis dan Sejarah berdirinya Brunei Darussalam
Brunei Darussalam adalah sebuah negara kecil yang terletak di Asia Tenggara.
Letaknya di bagian utara Pulau Borneo/Kalimantan dan berbatasan dengan
Malaysia. Brunei terdiri dari dua bagian yang dipisahkan di daratan oleh
Malaysia. Negara ini terkenal dengan kemakmurannya dan ketegasan dalam
melaksanakan syariat Islam, baik dalam bidang pemerintahan maupun kehidupan
bermasyarakat. Menurut Tim Redaksi (2004) Brunei Darussalam merupakan salah
satu dari enam anggota ASEAN, adalah negara kecil di pantai utara Pulau Kalimantan.
Ibu Kotanya adalah Bandar Sri Begawan. Negara kesultanan ini dikenal sebagai
negara kaya karena hasil buminya. Pendapatan per kapita Brunei pada tahun 1986
adalah 14.200 dollar Amerika Serikat setahun.